Kamis, 23 Mei 2013
Posted by Unknown

Galaxy S4 Didapuk Jadi Smartphone Terbaik Musim Ini

Galaxy S4 terus menambah raihan prestasi yang dimilikinya. Handset unggulan Samsung tersebut dinobatkan sebagai smartphone terbaik musim ini.

Penghargaan yang baru dikantongi perangkat pintar dari Negeri Ginseng itu diberikan oleh Consumer Reports, sebuah lembaga independen non-profit. Lembaga ini biasa mengulas berbagai produk yang dijual di pasaran.

Galaxy S4 berhasil menggeser Optimus G, smartphone besutan LG yang merupakan rekan sekaligus pesaing senegara Samsung. Optimus G sebelumnya menduduki tempat pertama jajaran smartphone terbaik selama beberapa bulan.

Smartphone populer buatan raja ponsel global tersebut menjadi nomor satu karena dinilai sebagai smartphone Android paling canggih saat ini. Samsung Galaxy S4 mampu menyuguhkan kinerja terbaik di hampir semua pengujian yang dilakukan oleh Consumer Reports, termasuk di bagian kamera.

Menurut Mike Gikas dari Consumer Reports, seperti dilansir Redmondpie, Rabu (22/5/2013), layar sentuh Galaxy S4 bekerja dengan kualitas sangat bagus. Layar Super AMOLED HD seluas 5 inci pada Galaxy S4 dibuat dengan kemampuan menampilkan gambar resolusi 1080p. Gikas mengungkapkan kepuasannya pada layar itu saat memakai handset tersebut untuk menonton.

Disematkannya berbagai fitur berbasis sensor dan gerakan jari untuk memudahkan akses dan membagi konten dari ponsel tersebut membuat handset ini kian kuat. Bahkan, kehadiran aneka fitur yang memanfaatkan sensor itu jadi salah satu alasan Galaxy S4 unggul dibandingkan pesaingnya.

Selain itu Galaxy S4 juga memiliki kemampuan multitasking murni dengan layar yang bisa dibagi sesuai keinginan penggunanya. Fitur lain di S4 yang dianggap menarik adalah fungsi remote kontrol melalui gelombang inframerah untuk beragam perangkat elektronik buatan berbagai perusahaan.

Gikas pun mencatatkan rencana Google untuk menjual Galaxy S4 versi unlocked murni mulai 26 Juni mendatang sebagai keunggulan flagship Samsung tersebut. Galaxy S4 versi Android murni baklan dibanderol dengan harga USD 649 atau Rp.6,4 jutaan dengan kemampuan berjalan di jaringan 4G LTE.

Rumor yang beredar mengungkap bahwa Galaxy S4 dengan sistem operasi Android versi Google tersebut akan dibenami Android 4.3. (den/dew/*)

.

0 komentar "Galaxy S4 Didapuk Jadi Smartphone Terbaik Musim Ini"